Rabu, 24 Agustus 2011

Ruang Download Dikpora Alian

0 komentar

Dikpora Alian menyediakan ruang download untuk anda.  kami menyediakan E-Book berupa novel klasik indonesia, cerita daerah dari beberapa tempat di Indonesia, cerita humor, novel silat, serta materi keagamaan.Kemudian tersedia juga file-file berkas dan arsip seperti contoh-contoh PTK (penelitian tindakan kelas), karya tulis dan makalah. Dan selanjutnya kami juga menyediakan beragam software untuk komputer anda, mulai dari antivirus, E-Book Reader, software penunjang pendidikan, hingga software untuk meningkatkan kinerja komputer anda.

Senin, 22 Agustus 2011

Photo Terbaru Kantor UPT Dikpora Alian

0 komentar
Kantor UPTD Dikpora Kec. Alian dalam berbagai sudut. Ruang gamelan, mushola, kantor depan hingga lukisan werkudoro yang menjadi maskot UPTD Dikpora Unit Kec. Alian
 






Sabtu, 20 Agustus 2011

Teknik Mengajar Yang Baik dan Efektif

0 komentar

Seorang guru/instruktur/dosen harus memiliki kemampuan yang baik dalam menyampaikan materi yang diajarkannya, bila tidak… maka yang terjadi adalah siswa/mahasiswa akan kurang faham, tidak menyukai mata pelajaran tersebut atau bahkan anda sendiri sebagai pengajar tidak disukai. Tidak pelit nilai mungkin hal yang bijak sebagai seorang pengajar dan tentunya anda akan menjadi pengajar favorit dikelas, tetapi hal ini tidak mendidik dan merugikan siswa yang anda didik. Berikut ini ada beberapa tips yang biasa saya lakukan bila menyampaikan materi dikelas :
Sebelum Menyampaikan Materi :
  1. Pelajarilah kembali materi yang akan disampaikan dan buatlah rangkuman atau point-point penting pada materi tersebut, karena mungkin anda banyak mengajar mata pelajaran lainnya maka terkadang sudah agak lupa dengan materi ini sehingga perlu dipelajari lagi agar lebih siap.
Sabtu, 13 Agustus 2011

Prakata

0 komentar
Menindaklanjuti permintaan beberapa pihak yang menginginkan adanya blog khusus milik UPT Dikpora Kec. Alian. Maka kami berinisiatif membuat Blog ini, kami harapkan dengan adanya blog ini maka komunikasi antara UPTD dengan pihak pendidik baik sekolah maupun guru atau praktisi pendidikan lainnya bisa menjadi lebih baik dan semoga berimbas pada peningkatan pendidikan terutama di Kecamatan Alian.
Besar harapan kami blog ini bisa menjadi ajang bagi para guru dan praktisi pendidikan untuk menyalurkan aspirasi, saran, kritik dan segala hal positif untuk menunjang pendidikan dan administrasinya.
---written by admin---
 

Admin

Tb Setyawan@UPTD Dikpora Alian Facebook E-Mail